Penyuluhan merupakan bagian penting dalam mendukung kebijakan industrialisasi kelautan dan perikanan. Untuk merealisasikan kebijakan ini, sebanyak 8 ribu penyuluh telah disiapkan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP). Menteri Kelautan dan Perikanan, Sharif C. Sutardjo hari ini (6/2) memimpin pelaksanaan apel siaga di Kantor KKP, Jakarta Pusat. Berbeda dengan kegiatan apel siaga sebelumnya,  apel siaga kali ini digelar pula gelar materi penyuluhan. Dalam sambutannya, Sharif menyebut bahwa penyuluhan dalam pemberdayaan masyarakat merupakan suatu proses perbaikan yang ditujukan untuk memberikan kemampuan kepada masyarakat agar tahu, mau dan mampu, serta cakap melakukan sesuatu yang bermanfaat bagi dirinya dan keluarganya. "Proses perbaikan tersebut, tidak mungkin dilaksanakan, jika seluruh pemangku kepentingan tidak berupaya untuk memperbaiki diri, memahami fakta, memahami kebutuhan, memahami permasalahan, serta melakukan aksi untuk kemanfaatan dan kemaslahatan semua pihak," ujarnya.

sumber : http://www.antaranews.com/berita/296148/kkp-gelar-apel-siaga-penyuluh-perikanan